Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan utama destop

Utama Mobile (SPACE)

Indeks Berita

Kampung Tangguh Semeru Kebal Covid-19 Desa Karangrejo, Dapati Kunjungan Wakapolres Pasuruan

Rabu, 17 Juni 2020 | 16:03 WIB Last Updated 2021-11-10T15:08:04Z
Foto : wakapolres, KOMPOL. Muhammad Harris, yang di dampingi Forkopimka Purwosari

Pasuruan - Dalam menindak lanjuti program polri menuju kampung tangguh semeru kebal covid-19, wakapolres pasuruan, Kompol. Muhammad Harris beserta Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimka) Purwosari, kunjungi kampung tangguh semeru di kecamatan purwosari kabupaten pasuruan, rabu (17/6/2020) sore.

Kampung tangguh semeru kebal covid-19 yang di kujungi ialah tepatnya di dusun karang tengah desa karangrejo kecamatan purwosari kabupaten pasuruan provinsi jawa timur.

Hal ini, dilaksanakn guna kesiapan dengan gaya kehidupan "New Normal" dimana masyarakat harus siap dengan kebal untuk melawan covid-19 dengan gaya hidup yang mengikuti protokol kesehatan, yaitu dengan pakai masker, sering cuci tangan serta jaga jarak.


Bukan sekedar jaga jarak, seperti yang di paparkan, Kompol Muhammad Harris, dalam sambutannya, jaga jarak bukanlah sembarang jaga jarak.

" Jaga jarak bukan sekedar jaga jarak, tetapi jaga jarak yang benar-benar di terapkan sesuai protokol kesehatan, karena penyebaran virus covid-19 paling mudah melalui air ludah, saat kita berbicara dengan jarak dekat, sedangkan kita tidak tau apakah lawan bicara kita mengidap penyakit covid-19 apa tidak " Paparnya.

Sementara, Kepala desa karangrejo, Ahmad Fauzi Harjo Wijoyo, juga menyampaikan banyak terimakasih atas kunjungan dari Wakapolres Pasuruan yang di dampingi Forkopimka Purwosari ini.

Selain itu, Ahmad Fauzi Harjo Wijoyo, juga menyampaikan begitu bangga dirinya kepada relawan covid-19, pemuda, serta keikut sertaan masyarakat desa karangrejo dalam menjadikan kampung tangguh semeru kebal covid-19, karena selain ikuti protokol kesehatan masyarakatnya juga sangat kreatif dalam menciptakan dan merawat ketahanan pangan.

" Saya bangga dan haru, melihat relawan covid-19 dan semua elemen masyarakat yang sudah dengan kompak ikut serta dalam membangun dusun di desa ini menjadi kampung tangguh semeru kebal covid-19 " Tuturnya sambil teteskan air mata. (Rs/Rs).
×
Berita Terbaru Update
/* script Youtube Responsive */