Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan utama destop

Utama Mobile (SPACE)

Indeks Berita

Pegunungan ini Tak Biasanya Banjir Besar, Pasir Milik Warga Puspo Ludes di Terjangnya

Minggu, 10 Januari 2021 | 22:09 WIB Last Updated 2021-11-10T14:38:56Z
Saat mulai surut (Indayani/potretwarta) 

Pasuruan - Hujan turun selama hampir satu hari tidak reda, mengakibatkan salah satu sungai yang berada di Dusun Jabon Desa Palangsari Kecamatan Puspo Kabupaten Pasuruan, alami banjir besar dan meluap ke jalan sampai membawa sebagian pasir Minggu (10/01/2021).

Banjir yang tidak biasanya ini, terjadi sangat besar, kini tidak di sangka warga pencari pasir, mengalami kerugian sekitar satu juta rupiah, dalam sekejap. 

Sejumlah pasir milik, Jayus (70) sore tadi berkisar jam 17:00 WIB baru menyadari bahwa pasir yang kurang lebih di peroleh 10 angkutan mobil Pike up telah ludes di bawa banjir besar.

Perolehan pasir sekitar 10 kali angkutan mobil pickup tersebut memakan waktu yang cukup lama, dengan kejadian banjir besar tersebut merasa rugi dan mengecewakan hasil kerjanya.

"Saya tidak menyangka kalau banjir sore tadi bisa sebesar itu, sampai juga ke jalan padahal sebelumnya saya aman-aman saja menaruh hasil pasir saya, saya juga mencarinya sekitar 12 harian untuk mencapai 10 angkutan Pike up itu," ungkapnya

Berdasar pantauan potretwarta.co.id hal ini di perkirakan karena kurangnya penyerapan air kepada tanah, karena beberapa hutan lindung di Tosari dan Tutur banyak serta di wilayah ini banyak yang gundul.  (Ind/Muh).
×
Berita Terbaru Update
/* script Youtube Responsive */