![]() |
Lokasi kandang sapi tempat korban gantung diri (hartoyo/potretwarta) |
Pasuruan - Seorang remaja berusia 19 tahun mengahiri hidupnya dengan menggantung diri di kandang sapi ternak milik orang tuanya. Selasa (23/3/2021).
Dilansir potrertwarta.co.id, remaja yang menggantung diri ini bernama, M Rizal (19th) warga asal dusun Wonosari Barat desa Wonosari kecamatan Tutur kabupaten Pasuruan.
Menurut warga sekitar, kronologis kejadian berawal dari, Sumito (50th) sang ayah dari korban, taunya korban berangkan tahlilan ketetangganya.
Usai tahlialan, bahkan juga agak larut malam, Sumito memiliki prasangka yang tidak enak, kenapa sampai jam segini anaknya belum pulang.
Perasaan, Sumito yang bingung itu ahirnya memutuskan mencari anaknya, setelah dicari sampai keliling kampung tidak ditemukan juga.
Sehingga dia memutuskan mencari di sekeliling rumahnya, hal yang tak terduga pada pukul 21.45 wib, Sumito menemukan anaknya di kandang sapi dengan kondisi tak bernyawa, dengan posisi menggantungkan diri dipilar bambu atap kandang sapi, spontanitas Sumito menjerit melihat kenyataan ini.
Sumito tak menyangka aja, padahal pada siang harinya korban masih melakukan aktivitas seperti biasanya, main voly ball, sedangkan pada malam harinya, korban masih terlihat berangkan acara tahlilan ke tetangganya.
Kapolsek Nongkojajar, IPTU Kusmani, saat di konfirmasi membenarkan dengan adanya peristiwa ini.
" Benar berawal dari laporan warga, kami oleh TKP dan motiv ini di duga bunuh diri," tandasnya, Rabu (24/3/2021).
Melihat tidak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban pihak keluarga tidak menginginkan autopsi dan bersedia membuat pernyataan. (Har)