MUI Kabupaten Pasuruan |
Pasuruan - Dewan Pengurus Majelis Ulama' Indonesia (MUI) Kabupaten Pasuruan, gelar kegiatan Solusi persaudaraan dalam merajut Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Informasi yang dihimpun, kegiatan tersebut bertempat di Aula Bhineka Tunggal Ika Kecamatan Tosari Kabupaten Pasuruan, yang di hadiri sekitar 50 orang dari berbagai unsur Tokoh Agama dan instansi terkait.
Dari ke 50 orang tersebut diantaranya, jajaran pengurus MUI Kabupaten Pasuruan, Pengurus MUI Kecamatan Tosari, Forpimcam Tosari, Kepala KUA Kecamatan Tosari, Kepala Desa se-Kecamatan Tosari, Tokoh Agama Islam, Tokoh Agama Hindu, dan Tokoh Agama Kristen.
Menurut Dewan Pimpinan MUI Kabupaten Pasuruan, KH. Nurul Huda, kepada PotretMedia menjelaskan kalau kegiatan ini digelar untuk mempererat tali silaturrahim antar ummat, membangun jejaring komunikasi dengan semua elemen suku Agama, Ras dan Golongan.
"Meneguhkan komitmen Kebhinekaan Tunggal Ika sebagai upaya untuk Solusi Persaudaraan dalam Merajut Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia", terangnya. (Son/Muh)