×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan utama destop

Utama Mobile (SPACE)

Indeks Berita

Mengantisipasi Terjadinya Banjir di Lumajang, BPBD Pastikan Segera Lakukan Pengerukan Sungai

Jumat, 22 April 2022 | 10:34 WIB Last Updated 2022-04-22T03:35:41Z
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Lumajang Patria Dwi Hastiadi

Lumajang – Curah hujan dengan intensitas tinggi yang melanda Kabupaten Lumajang beberapa hari terakhir menyebabkan beberapa wilayah kembali terendam banjir.


Beberapa wilayah tersebut adalah Kecamatan Jatiroto, Kecamatan Kedungjajang, Kecamatan Lumajang dan Kecamatan Sukodono.


Untuk mengantisipasi terjadinya banjir, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lumajang mengaku telah berkoordinasi dengan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Jawa Timur untuk segera melakukan pengerukan sungai.


Sebab, pendangkalan sungai menjadi salah satu pemicu terjadinya banjir yang kerap kali menggenangi pemukiman warga.


Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Lumajang Patria Dwi Hastiadi memastikan bahwa proses pengerukan sungai akan dilakukan dalam minggu ini.


"Sudah kami koordinasikan dengan BBWS, minggu ini akan didatangkan alat keruk, paling cepat hari ini baru sampai di Lumajang", kata Patria kepada awak media, Kamis (21-04-2022).


Telah diberitakan media ini, sebelumnya banjir melanda beberapa titik di Kabupaten Lumajang usai hujan lebat mengguyur sebagian besar wilayah Lumajang, Rabu (20-04-2022).


Ketinggian banjir beragam, mulai 30 sentimeter hingga 150 sentimeter. Namun, lokasi dengan dampak paling parah adalah Kecamatan Sukodono. Di sana, ketinggian air mencapai 150 sentimeter.


"Kemarin hujannya besar dari siang sampai malam nggak berhenti, jadi debit air sangat besar dan sungai Curah Menjangan tidak dapat menampung", ungkapnya. (Her)

×
Berita Terbaru Update
/* script Youtube Responsive */