Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan utama destop

Utama Mobile (SPACE)

Indeks Berita

SMKN Gempol Bekerjasama Dengan Polres Pasuruan, Adakan Sosialisasi Penerimaan Terpadu Polri

Kamis, 04 Januari 2024 | 20:59 WIB Last Updated 2024-01-04T14:07:16Z
Sosialisasi Penerimaan Terpadu Polri di SMKN Gempol.

Pasuruan -  Dalam rangka menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul, SMKN Gempol, Kabupaten Pasuruan, memberikan fasilitas pendidikan yang memenuhi standar kompetensi Nasional, sesuai dengan jurusan masing-masing. 

Termasuk Bimbingan dan Latihan masuk Polri, merupakan fasilitas yang diberikan pihak sekolah setelah memetakan bakat dan minat siswa-siswi yang berminat masuk menjadi anggota Kepolisian. 

Dengan bekerjasama dengan Polres Pasuruan, SMKN Gempol mengadakan Sosialisasi Penerimaan Terpadu Polri, berupa Bimbingan dan Latihan masuk Polri. 

Bertempat di halaman Candrakirana SMKN Gempol, dihadiri oleh tiga pemateri dari Polres Pasuruan, guru pembimbing dan dihadiri 36 siswa. Kamis, (04/01/2024).

Kepala SMKN Gempol, Ambyah Uboyo S.Pd. sangat apresiasi kepada Polres Pasuruan, yang telah memfasilitasi kegiatan sosialisasi bimbingan dan latihan  masuk polri, suatu kebanggan bagi kami, anggota Polres Pasuruan, bisa memberikan pengalaman dan latihan bagi siswa-siswi SMKN 1 Gempol, yang berminat masuk Polri, supaya lebih siap nantinya.

"bimbingan dan latihan ini bisa diadopsi sebagai bahan revitalisasi kurikulum, khususnya yang berhubungan dengan pengembangan dan penguatan karakter siswa, dan saya ucapkan terimakasih kepada Polres Pasuruan, atas kerjasamanya yang baik. Selamat berlatih anak-anakku, Semoga cita-citamu untuk menjadi anggota Polri bisa terwujud", harapnya. 

Bripka.Dwi Nur Wahyuni, bagian SDM, Polres Pasuruan, selaku Pemateri, menyampaikan, bahwa sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan wawasan, informasi dan support kepada adik-adik yang berminat menjadi anggota Polri, agar bisa mempersiapkan langkah-langkah apa saja yang harus dilakukan, serta menumbuhkan minat generasi muda untuk menjadi anggota Polri. 

"Polres Pasuruan juga adakan latihan jasmani secara mandiri, bagi yang berminat menjadi anggota Polri, sebelum pelaksanaan ujian seleksi. Jadi akan dilatih, teknik yang benar dan yang harus dicapai, di bidang jasmani, yaitu lari, push up, pull up, renang dan yang lain, agar saat ujian  seleksi nanti hasilnya memuaskan," jelasnya. 

Dalam rekruitmen anggota Polri, kini semakin transparan dan bersih, untuk menumbuhkan kembali kepercayaan masyarakat kepada Kepolisian, dalam pelaksanaannya kami melibatkan semua pihak, Disdukcapil, Dinkes, Dispendik serta awak media, dalam proses seleksinya nanti.

Lebih lanjut, menurut keterangan Waka Humas SMKN Gempol, Andik Yudiawan, di sekolah kami, sejak di kelas X, sudah mulai dipetakan untuk bakat dan minat siswa, setelah selesai dipetakan, hasilnya akan  ditindaklanjuti oleh unit kerja yang ada. 

"Jika siswa ingin melanjutkan kuliah, maka mereka akan dibimbing dan didampingi oleh Layanan Bimbingan Konseling (BK), Sedangkan siswa yang ingin berwirausaha sesudah lulus dari SMKN 1 Gempol, mereka ditangani oleh unit kerja, yang bernama Teaching Factory (TeFa). Adapun siswa yang ingin bekerja ke Industri dan Dunia Kerja masuk ke (IDUKA), masuk TNI/Polri dan instansi kerja lainnya maka akan diberikan layanan pengantar kerja oleh Bursa Kerja Khusus (BKK), seperti kegiatan sosialisasi pada hari ini, adalah termasuk progres kerja dari SMKN Gempol," tuturnya. (Saf)
×
Berita Terbaru Update
/* script Youtube Responsive */