Divisi Keuangan Umum dan Pengawasan Internal, Miftahul Huda. |
Pasuruan - Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pandaan gelar bimbingan teknis (bimtek) untuk Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) terkait pembekalan pemilihan umun Gubernur dan Wakil Gubernur Bupati dan Wakil Bupati serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota tahun 2024.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Hotel Royal Senyiur Kecamatan Prigen Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Senin, (18/11/2024) pukul 08.00 WIB.
Miftahul Huda, selaku dari Divisi Keuangan Umum dan Pengawasan Internal mengharapkan beberapa point terhadap KPPS, antara lain:
• KPPS memahami teknis penyelenggara pilkada di TPS.
• Dengan pahamnya KPPS terkait teknis pemungutan dan penghitungan suara, di harap pilkada di wilayah kecamatan pandaan bisa sukses dan lancar.
• KPPS memahami tugas pokok dan fungsi (tupoksi) sebagai penyelenggara pilkada di TPS.
"Bimbingan KPPS ini diharapkan dapat menjadi bekal yang cukup terutama kepada semua anggota KPPS agar senantiasa bisa melaksanakan tugasnya secara profesional, " ujar Miftahul Huda.
Dalam kegiatan ini juga melibatkan pengawas untuk memastikan bahwa para peserta bisa memahami dan dapat menerapkan semuanya dengan baik. (Sugeng)